My Picture

Some text here.

More about me»

Gara-gara sama-sama A


Ada kejadian yang cukup lucu pada saat pendonoran darah pada hari sabtu tanggal 9 january lalu, ketika saya sudah selesai dengan proses ritual yang membuat sedikit lemas saya segera menghampiri bapak2 yang menyediakan cemilan itu. Si bapak pun langsung mengambilkan bungkusan cemilan itu untuk saya sembari menyambar kartu pendonoran darah saya yang tertera nama :Mai Roza dan huruf A besar yang menandakan golongan darah saya. Lalu saya pun menghampiri kawan2 saya yang telah lebih dulu memakan cemilan mereka. Ketika giliran saya, saya memutuskan untuk memakan pop mie terlebih dahulu dan saya pun beranjak ketempat dispenser untuk menuang air panasnya. Sayangnya ketika saya pencet tombol warna merah, air panasnya hanya keluar sedikit dan tidak cukup untuk menyeduh pop mie saya. Ketika saya periksa ternyata air dispensernya habis, beruntungnya saya mempunyai teman yang baik yang mau membagikan separuh airnya untuk saya. Setelah pop mie matang saya memakan dengan lahap, setelah itu saya menaruh kartu pendonoran darah saya ke tas. Kebetulan di sebelah saya sedang duduk seorang bapak2 yang bertanya kepada kawan saya, "udah dua kali ya donor darah di sini?" tanya beliau. "iya pak," jawab teman saya. "kira2 setelah donor darah seperti ini, bisa langsung tidur dengan nyenyak g? Soalnya saya baru pertama kali donor darah disini," tanya beliau lagi. "Ahh biasa aja kok pak," jawab teman saya lagi. Setelah percakapan yang cukup singkat itu si bapak pergi, ketika teman saya yang terakhir sudah selesai mendonorkan darahnya dia ikut nimbrung dengan kami, lalu di atas meja saya melihat ada kartu donor darah dan ada huruf A besar yang langsung saya simpan kedalam tas sambil bergumam, "perasaan tadi udah di masukkin ke tas deh?". Setelah merasa cukup puas beristirahat kamipun memutuskan untuk kembali ke kampus. Sesampainya dikampus saya memeriksa tas saya kembali untuk mengambil sesuatu dan saya dikejutkan dg adanya 2 kartu donor darah yang sama2 bergolongan darah A, "ya ampuUunnnnn, , , , kartu donor darah sibapak kebawa! Dasar oneng" teriakku histeris. Ya sudahlah jika beruntung saya akan bertemu lagi dengan sibapak pada tanggal 9 April nanti. Nuhun pisan nyak pakkkk, , , ,
0 komentar:
Posting Komentar

Living in a Colourful of Colourless Ocean

Blog Archive

George Orwell

"Who Controls The Past Control The Future, Who Controls The Present Control The Past"
Mai Roza HR. Diberdayakan oleh Blogger.

Popular Posts

About Me

Foto Saya
Oza
Do you really wanna know me? really? are you sure? okay.... I'm gonna tell you a lil bit about me. I'm just a chaos and distractible girl. I'd love to randomly post anything which distracts me. So, my post could be a sad, gloomy, cheerful, cheesy, fashionable, messy, creative or stuck writing. Just Enjoy!!!! :D
Lihat profil lengkapku

Followers

one of CoC's Life

Please Welcome!!! o(^_^)o